Search

Ini Penyebab Pikap Pembawa Ganja Ditilang Polisi

INILAHCOM, Jakarta - Anggota Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mengamankan sebuah mobil pikap yang belakangan diketahui membawa ratusan paket ganja.

Pikap tersebut dihentikan petugas karena melanggar lalu-lintas di kawasan flyover Senayan, Jakarta. Mobil dengan bak terbuka memang tidak diperbolehkan melintasi kawasan tersebut.

"Karena ada pelanggaran (dari pengemudi) di jalur itu, kan tidak diperbolehkan lewat pakai mobil dengan bak terbuka. Dari situ baru petugas kepolisian merasa curiga dengan barang yang dibawa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, Selasa (26/9/2017).

Saat diperiksa ternyata pikap tersebut berisi 119 paket ganja yang dikamuflase dengan buah jeruk. Dari pengakuan sopir AS, ratusan paket ganja tersebut dibawa dari Tanah Tinggi, Tangerang, Banten, menuju ke pasar di Karawang, Jawa Barat.

"Dia itu sopir jasa angkutan, dia tidak kenal siapa-siapa. Tapi sedang kami dalami perannya," pungkasnya.[jat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ini Penyebab Pikap Pembawa Ganja Ditilang Polisi : http://ini.la/2407009

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Penyebab Pikap Pembawa Ganja Ditilang Polisi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.