INILAHCOM, Jakarta - Direktorat Lalulintas Polda Metro Jaya memberikan penghargaan kepada 8 anggota yang berprestasi dan berjasa saat menjalankan tugas. Pemberian penghargaan ini dilakukan bersamaan dengan apel Sabtu (19/8/2017) subuh.
Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya Kombes Halim Pagarra mengatakan pemberian pengharagaan ini adalah wujud penjabaran program Kapolri yakni Profesional Moderen dan terpercaya (Promoter).
"Pemberian penghargaan reward kepada delapan personil dirlantas ini, itu ada beberapa kriteria, ada yang menolong korban pada saat darah tinggi, kemudian menolong pada saat mau melahirkan, dan ada juga menangkap narkoba sabu-sabu ini adalah ini yang kita berikan penghargaan, ini adalah wujud daripada penjabaran promoter daripada bapak kapolri. Professional, Moderen dan Terpercaya," katanya di Mapolda Metro Jaya.
Dalam apel ini, Ditlantas Polda Metro tidak hanya memberikan reward bagi anggota yang berprestasi. Direktur Lalulintas juga memberikan Punishment (hukuman) bagi anggota yang bekerja tidak maksimal.
"Ini hal ini juga kami berikan bukan hanya reward juga tapi panismen juga bagi anggota tidak masuk apel, membuat pelanggaran di luar kita berikan hukuman disiplin, sampai ada yang 21 hari kami berikan tempat di khusus di bagi yang melakukan pelanggaran," bebernya.
Inilah nama-nama anggota yang menerima penghargaan.
1. Budi Purwanto, Aiptu, Banit 91 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya,
Berhasil menolong satu orang pengemudi truk yang sedang mengalami sakit darah tinggi dan diantarkan ke rumah sakit Pamulang pada hari Selasa tanggal 8 Agustus 2017.
2. Yudo Hartono, Aiptu, Bamit 139 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya,
Berhasil menolong satu orang pengemuditruk yang sedang mengalami sakit darah tinggi dan diantarkan ke rumah sakit Pamulang pada hari Selasa tanggal 8 Agustus 2017.
3. Razak Adnan, Aiptu, Banit 86 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya.
Berhasil menangkap dan mengamankan satu orang pelaku pembawa alat hisap shabu dan satu orang bungkus shabu yang diletakan di sarung kacamata merek nuke warna hijau, pada saat pwlaku menepi di Jalan Raya Caman Pada haei Minggu, tanggal 13 Agustus 2017.
4. Suyono, Aipda, Banit 183 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya.
Berhasil menangkap dan mengamankan satu orang pelaku pembawa alat hisap shabu dan satu orang bungkus shabu yang diletakan di sarung kacamata merek nuke warna hijau, pada saat pwlaku menepi di Jalan Raya Caman Pada hari Minggu, tanggal 13 Agustus 2017.
5. Hamzah Wadi, Brigadir, Banit 208 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya.
Berhasil menangkap dan mengamankan satu orang pelaku pembawa alat hisap shabu dan satu orang bungkus shabu yang diletakan di sarung kacamata merek nuke warna hijau, pada saat pwlaku menepi di Jalan Raya Caman Pada hari Minggu, tanggal 13 Agustus 2016.
6. I Kade Arsa, Bripka, Banit 212 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya.
Berhasil menolong satu orang penumpang wanita yang sedang dalam keadaan akan melahirkan dan diantarkan ke Rumah Siloam Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada hari Sabtu tanggal 29 Juli 2017.
7. Andi Saputra, Bripka, Banit 193 Sat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya.
Berhasil menolong satu orang penumpang wanita yang sedang dalam keadaan akan melahirkan dan diantarkan ke Rumah Siloam Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada hari Sabtu tanggal 29 Juli 2017.
8. H Muhammad Ali Akbar, Aiptu, Brigadir Satlantas Polres Metro Jakarta Utara Polda Metro Jaya.
Berhasil menangkap dan mengamankan satu orang pelaku penipuan kendaraan roda empat dengan berkedok sebagai anggota paspampres di restoran cepat saji KFC, daerah Juanda Jakarta Pusat, pada hari Ju'mat tanggal 14 Juli 2017. [hpy]
Baca Kelanjutan Ditlantas Polda Metro Beri Penghargaan 8 Anggota : http://ini.la/2398840Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ditlantas Polda Metro Beri Penghargaan 8 Anggota"
Posting Komentar