Search

Pemprov DKI Gelar Pawai Obor Asian Games 2018

INILAHCOM, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan kampanye atau sosialisasi persiapan penyelenggaraan Asian Games 2018 yang akan digelar di Jakarta dan Palembang, Indonesia pada Agustus hingga September 2018 mendatang.

Sosialisasi tersebut dilakukan dengan cara pawai obor Asian Games pada hari Minggu (1/7/2018).

"Dir Lantas PMJ (Polda Metro Jaya) Kombes Pol Yusuf pimpin apel anggota yang terploting dalam rangka kegiatan Fun run towards Asian Games XVIII Jakarta-Palembang 2018 di GBK," tulis akun twitter TMC Polda Metro Jaya yang dikutip INILAHCOM pada Minggu (1/7/2018) pagi.

Sedangkan, informasi di wilayah Jakarta Selatan akan dilakukan pawai obor Asian Games 2018 di beberapa rute dan pos wilayah Jakarta Selatan khususnya daerah Tebet.

Pertama, Pos 1 di Kantor Kelurahan dengan peserta para staf Kelurahan. Kemudian, Pos 2 di Indomaret bin Hasan dengan peserta para Ketua RW. Lalu, Pos 3 di Wisma Ciliwung dengan peserta LMK.

Selanjutnya, Pos 4 di Masjid Assudairi dengan peserta FKDM kemudian berpindah ke Pos 5 di Pintu Kereta SMA 8 dengan peserta siswa SMA 8. Setelah itu, Pos 6 di Dapur Sambal dengan peserta Karang Taruna 07 dan finish di Kantor Lurah Manggarai, Jakarta Selatan.

Sementara, para peserta menunggu dan menerima obor di Pos masing-masing untuk kemudian berlari dan menyerahkan obor ke pos berikutnya.

Peserta yang telah selesai diharapkan berkumpul di titik akhir di Kantor Kecamatan Tebet untuk memeriahkan acara hiburan.

Untuk diketahui, sosialisasi Asian Games 2018 yang dilakukan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan pihak terkait dinilai masih kurang. Namun, Kemenpora sedang gencar-gencarnya melakukan sosialisasi Asian Games 2018 yang akan dimulai 18 Agustus-2 September di Jakarta dan Palembang.

Salah satu hal kecil tapi diyakini cukup efektif yang dilakukan Kemenpora adalah memasang stiker Asian Games di seluruh mobil operasional. Tak hanya di kalangan Kemenpora, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi meminta mobil dinas pejabat negara juga memasang stiker serupa.[ris]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pemprov DKI Gelar Pawai Obor Asian Games 2018 : https://ift.tt/2yZHBOC

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pemprov DKI Gelar Pawai Obor Asian Games 2018"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.