Search

Jika Temukan Buaya,Warga Diminta Hubungi Nomor Ini

INILAHCOM, Jakarta - Kepala Seksi Pertolongan dan Penyelamatan Ditpolairud Polri, Kompol Faried meminta warga segera melapor kepada pihak berwenang jika melihat atau menemukan buaya di kawasan Teluk Jakarta.

Farid mengatakan, warga bisa menghubungi nomor telepon 110 apabila menemukan buaya yang sempat muncul di kawasan Dermaga Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

"Langsung ke online Polri di 110, bisa langsung ke kita, atau bisa langsung ke TNI AL," ujar Faried, Jakarta, Minggu (17/6/2018).

Ia menambahkan, bila tidak dapat melapor melalui sambungan telepon, warga diminta untuk melaporkan langsung ke kantor polisi terdekat terkait buaya yang kemunculannya membuat geger ini.

"Boleh juga langsung melapor apabila dia melihat, bisa ke Polsek, Polres terdekat atau tokoh masyarakat," imbuhnya.

Adapun pihak Polair telah melakukan patroli, namun belum menemukan buaya tersebut. Saat ini proses pencarian masih terus dilakukan guna menangkap reptil yang hidup di dalam air tersebut.

"Kami anggota Ditpolair siap mengamankan dengan berpatroli di sepanjang pesisir Teluk Dayung hingga Ancol," ucapnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Jika Temukan Buaya,Warga Diminta Hubungi Nomor Ini : https://ift.tt/2JJs2Q2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jika Temukan Buaya,Warga Diminta Hubungi Nomor Ini"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.