Search

Lapak Pengepul Barang Bekas Di Kedoya Terbakar

INILAHCOM, Jakarta - Kebakaran hebat yang melanda lapak pengepul barang bekas sekitar belakang Kantor Kelurahan Kedoya Selatan terjadi pada pukul 12.30 WIB, tepatnya di Jl. Pilar II. No.21 Rt.002 Rw.03, Kelurahan Kedoya Selatan, Kecamatan Kebon Jeruk (Titik Kenal Pintu Gerbang MetroTV), Jakarta Barat, Minggu (24/6/2018).

Pak Tb. Agung warga sekitar juga salah satu Mitra Garnisun 0503 Jakarta Barat mengatakan kepulan asap hitam terlihat dari jauh, diiringi suara mobil pemadam kebakaran mendekati area kejadian. Ia menjelaskan lokasi kebakaran adalah lahan atau lapak pengepulan barang bekas.

"Berasal dari salah satu rumah warga lapak pengepul barang bekas dan pukul 15.00 WIB api sudah dapat di padamkan," katanya.

Ia menjelaskan, ada dua orang anak menderita luka bakar. Anak kecil itu disebut sebelum nya sedang bermain game. Setelah mendengar kebakaran, anak tersebut panik dan malah lari ketempat titik api.

"Anak tersebut langsung kita selamatkan dan segera di bawa ke RS terdekat menggunakan Ambulan," bebernya

Ia menjelaskan, 11 Unit Mobil Damkar, 1 Unit PLN Posko Kebon Jeruk, 2 Unit PMI Jakarta Barat, 1 Unit AGD Dinkes, Unit Dishub, Unit Satpol PP, Unit Polsek, Personil Koramil, Personil Tagana Dinsos sudah di lokasi memadamkan api.

"Kini masih dalam proses pendataan dan kita serahkan kepada petugas agar semua berjalan lancar," tandasnya. [hpy]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Lapak Pengepul Barang Bekas Di Kedoya Terbakar : https://ift.tt/2Kg8RcN

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lapak Pengepul Barang Bekas Di Kedoya Terbakar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.