Search

106 Bacaleg Gerindra DKI Ikuti Pembekalan

INILAHCOM, Jakarta - Sebanyak 106 bakal calon anggota legislatif Partai Gerindra DKI mengikuti pembekalan terkait bagaimana memenangkan pemilu di daerah pemilihan masing-masing baik Pemilu Legislatif (Pileg) maupun Pemilu Presiden (Pilpres) 2019.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra DKI, Muhamad Taufik mengatakan bakal calon anggota legislatif Gerindra terdiri dari berbagai latar belakang profesi yakni akademisi, tokoh agama, pengusaha, aktivis dan sebagainya.

Sehingga, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jakarta ini mengatakan seluruh bakal calon anggota legislatif Gerindra tingkat Provinsi Jakarta perlu mendapatkan pemahaman yang sama untuk memenangkan partai yang diketuai Prabowo Subianto.

"Framenya harus sama dulu, menangkan Prabowo Presiden dan menangkan partai. Semua bacaleg digembleng dan suruh berpikir soal pemilu, mulai aspek ideologis, komitmen dan yang tidak kalah penting adalah semangat membangun Jakarta lebih sejahtera," kata Taufik, Jumat (13/9/2018).

Ia berharap para bakal calon anggota legislatif Gerindra di Jakarta ini setelah dilakukan pembekalan dapat menjadi mesin yang efektif di Pemilu 2019, bahkan harus langsung turun langsung menemui masyarakat.

"Setelah pembekalan bakal caleg, saya instrukaikan agar langsung turun ke dapilnya (daerah pemilihan) masing-masing. Mereka harus bersentuhan langsung dengan warga," ujarnya.

Sementara Ketua Pelaksana Pembekalan bakal calon anggota legislatif Gerindra DKI, Syarif menjelaskan pembekalan sangat penting sehingga semua bakal calon anggota legislatif harus mengikutinya.

"Alhmdulilah semua bacaleg hadir dan antusias mengikutinya. Poinnya, caleg harus memahami sistem penghitungan sainte lague agar bisa menjaga suara," kata Sekretaris Komisi A DPRD DKI. [ton]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan 106 Bacaleg Gerindra DKI Ikuti Pembekalan : https://ift.tt/2x9hUHQ

Bagikan Berita Ini

0 Response to "106 Bacaleg Gerindra DKI Ikuti Pembekalan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.