Search

Anies Akan Layangkan Surat ke DPRD Hapus LPJ RT/RW

INILAHCOM, Jakarta - Asisten Bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Pemprov DKI Jakarta Bambang Sugiyono mengatakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bakal melayangkan surat ke DPRD soal keinginan masyarakat mengenai laporan pertanggungjawaban (LPJ) operasional RT/RW dihilangkan.

"Gubernur Akan mengirim surat ke DPRD, bahwa animo masyarakat dan aspirasi masyarakat supaya dinaikan operasional nya termasuk pertanggjngjawaban operasionalnya dihilangkan. Kalau sudah setuju baru dibuat kan Pergub," kata Bambang, Rabu (6/12/2017).

Nantinya, LPJ operasional dapat dihilangkan namun RT/RW hanya menyerahkan tanda terima biaya operasionalnya kepada Pemprov DKI Jakarta.

"Tanggung jawab operasionalnya ya kepada warga aja," tuturnya.

Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menegaskan bakal menghapus kebijakan sistem LPJ dana operasional RT-RW pada tahun 2018. Hal ini usai mendengarkan keluhan para RT/RW soal LPJ dana operasional yang dianggap hanya formalitas. [rok]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Anies Akan Layangkan Surat ke DPRD Hapus LPJ RT/RW : http://ini.la/2422574

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Anies Akan Layangkan Surat ke DPRD Hapus LPJ RT/RW"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.