Search

Sandi Harap Jakarta Fair Serap 40.000 Tenaga Kerja

INILAHCOM, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno berharap Jakarta Fair Kemayoran dapat mendongkrak perekonomian Jakarta.

"Kalau kita bicara Jakarta Fair, ini sudah se Asia Tenggara, saya ingin event terbesar ini bisa menyerap 40.000 tenaga kerja dalam 40 hari penyelenggaraan," kata Sandi di Gedung Pusat Niaga, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (21/5/2018).

Sandi menyebutkan JIExpo Kemayoran 2018 akan dibuka setiap hari dan khusus Senin sampai Kamis dibuka dari pukul 15.30-22.00 WIB.

"Jumat mulau pukul 15.30-23.00 WIB, kemudian Sabtu, Minggu dan hari libur nasional dari pukul 10.00 sampai 23.00 WIB," jelasnya.

Sementara, pihak JIExpo menyiapkan tiket sebesar Rp25.000, Selasa hingga Kamis Rp30.000 dan hari libur sebesar Rp35.000.

Sebelumnya, PT Jakarta International Expo (JIExpo) bersama Pemprov DKI Jakarta kembali menggelar Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2018.

"Gelaran tahun ini bertepatan bulan ramadan dan digelar sejak 23 Mei sampai 1 Juli 2018," kata Managing Director PT Jixpo, Prajna Murdaya di saat konfrensi pers di Gedung Pusat Niaga Jakarta JIExpo, Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran Jakpus, Senin (21/5/2018).[jat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Sandi Harap Jakarta Fair Serap 40.000 Tenaga Kerja : https://ift.tt/2GCJ384

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sandi Harap Jakarta Fair Serap 40.000 Tenaga Kerja"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.