INILAHCOM, Jakarta - Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Suwondo Nainggolan mengatakan setelah berhasil mengamankan 40 kilogram ganja dalam Mobil Ayla warna putih di Kilometer 23 Merak-Jakarta, pelaku sempat menolak memberi informasi.
Namun, dari penelusuran ditemukan adanya transaksi antara Ayla putih dengan truk berwarna orange.
"Jadi gini, kita nangkep dulu mobil putih (Ayla) kan itu kita dapat info mau ada transaksi terus saat transaksi kita cek memang ada. Kita tanya dari mana dia belum bicara ya. Kita cari, lidik dan sebagainya kita coba cek CCTV dengan sebagainya. Oh ada transaksi dengan mobil oranye (truk)," katanya di Mapolda Metro Jaya, Jumat (13/10/2017).
Polisi pun melakukan pengejaran terhadap truk berplat nomor B 1671 EOY ini. Saat ditemukan, truk dalam kondisi kosong. Tak mau lengah, truk ini pun dibawa ke Mapolda untuk dilakukan pembongkaran.
"Kita cek mobilnya kosong, tetap kita bawa karena gak mungkin pasti ada lebih (dari 40 kilo yang dipindahkan ke mobil Ayla). Kita bawa ke sini kita bongkar, baknya kita bongkar ternyata ada sekitar 315 bal di dalam di bawah baknya itu," ujarnya.
Dalam kasus ini, polisi mengamankan tiga orang tersangka yakni yang ada dalam mobil Ayla Putih dan pengendara Truk B 1671 EOY.
"Yang diamankan RJ sama G itu yang di Ayla. Yang di truk, A," jelas dia.
Diberitakan sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan pihaknya kembali menggagalkan pengiriman ganja seberat kira-kira 300 kilogram yang dikirim dari Aceh dengan sebuah truk fuso, Jumat (13/10/2017).[ris]
Baca Kelanjutan Polisi Amankan Tiga Orang Pembawa Ganja dari Merak : http://ini.la/2410983Bagikan Berita Ini
0 Response to "Polisi Amankan Tiga Orang Pembawa Ganja dari Merak"
Posting Komentar