Search

BNN Tak Ikut Campur Kasus Pembunuhan Indria

INILAHCOM, Jakarta - Kabid Humas BNN Kombes Sulistiandriatmoko mengatakan pihaknya menyerahkan penyidikan kasus pembunuhan pegawai BNN Balai Diklat Lido, Bogor, Indria Kameswari (38) ke Polres Kabupaten Bogor.

Ia menyatakan, usai dilakukan penangkapan terhadap pelaku yang merupakan suaminya sendiri, Abdul Malik Azis, BNN tidak akan ikut campur dalam proses penyidikan.

"(Motif) tolong ditanyakan ke pihak Polres Bogor selaku institusi yang melakukan penyidikan. BNN tidak melakukan penyidikan terhadap kasus tersebut," katnya saat dihubungi, Senin (4/9/2017).

Ia menjelaskan, Abdul Malik saat ini masih berada di Batam dan selanjutnya akan dibawa ke Mapolres Kabupaten Bogor untuk menjalani pemeriksaan intensif.

"Penangkapan tersebut dilakukan oleh tim Gabungan Polres Kabupaten Bogor, Direktorat Penindakan dan Pengejaran Deputi Bidang Pemberantasan BNN dan Polda Kepri," ungkapnya.

Diketahui, sebelum ditemukan tewas, Indria diketahui sedang bersama suaminya di rumah di Perumahan River Valley, Desa Palasari, Cijeruk, Bogor.

Indria ditemukan tewas di rumah kontrakannya dengan luka di bagian punggung. Jasad perempuan ini ditemukan oleh warga pada Jumat 1 September 2017 sekira pukul 07.30 WIB di kamar mandi rumahnya.[jat]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan BNN Tak Ikut Campur Kasus Pembunuhan Indria : http://ini.la/2402080

Bagikan Berita Ini

0 Response to "BNN Tak Ikut Campur Kasus Pembunuhan Indria"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.