Search

Soal Penolakan Ustaz Felix Siauw, Ini Kata Anies

INILAHCOM, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan angkat bicara soal penolakan ceramah Ustadz Felix Siauw di Masjid Fatahillah Balai Kota, Rabu (26/6/2019).

Penolakan itu disampaikan oleh Banser yang mendatangi Masjid Fatahillah. Rencana ceramah ini pun sebelumnya sempat dibatalkan oleh Pemprov DKI, namun tetap berlangsung.

Anies mengatakan Ustaz Felix merupakan undangan dari Pemprov DKI. Maka, undangan tersebut harus dipenuhi oleh yang bersangkutan.

"Kalau Pemprov undang, hargai undangan itu," ujar Anies di kantornya, Jakarta Pusat, Rabu (26/6/2019).

Ia mengungkapkan alasan pihaknya mengundang Ustaz Felix karena sosoknya yang banyak didengar saat menyampaikan ceramah.

"Hari ini orang bisa bicara di mana saja. MAsuk di Youtube saja bisa didengar. Ini bagian dari sesuatu yang normal," katanya.

Adapun soal penolakan terhadap Ustaz Felix, drinya mempersilakan siapa saja bisa hadir untuk mendengarkannya langsung dan tak perlu mempersoalkannya.

"Toh, ini forum terbuka. Semua bisa mendengarkan dan menyaksikan. Jadi, kalau kami undang, tuntaskan," tandasnya. [rok]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Soal Penolakan Ustaz Felix Siauw, Ini Kata Anies : https://ift.tt/31S9UZD

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Soal Penolakan Ustaz Felix Siauw, Ini Kata Anies"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.