INILAHCOM, Jakarta - Kapolsek Tebet, Kompol Maulana mengatakan luapan kali Ciliwung merendam tiga RW di Kelurahan Manggarai, Jakarta Selatan.
"Tiga RW yang terkena banjir sendiri adalah RW 01, 04, 10," katanya, Selasa (6/2/2018).
Selain merendam tiga RW di sana, air juga sempat meluber hingga ke jalan raya. Meskipun saat ini air yang menggenangi jalan sudah surut tak setinggi semalam.
"Jalan Abdul Syafei luapan Kali Ciliwung. Sudah surut, masih sedikit. Saya atur lalin di perbatasan Kampung Melayu karena tergenang sepaha orang dewasa," bebernya.
Total di kelurahan itu ada 1398 Kepala Keluarga dengan total 1813 jiwa warga yang terdampak dan mengungsi sementara. Mereka ditampung di Mushola Al Munzir dan buat tenda di trotoar sepanjang Jalan Manggarai utara 2 RT 003/04 Manggarai juga di Mes PT. KAI (Persero).
"Dapur umum untuk warga di Jalan Manggarai utara VII RT 01/04 dan di depan SDN 01 Cibono, Jl. Manggarai utara 1 RT 001/01," ujarnya. [ton]
Baca Kelanjutan Luapan Ciliwung Rendam 3 RW di Manggarai : http://ift.tt/2nH87UMBagikan Berita Ini
0 Response to "Luapan Ciliwung Rendam 3 RW di Manggarai"
Posting Komentar