INILAHCOM, Jakarta - Ketinggian debit air di Pintu Air Manggarai pada Senin (5/2) malam ini kembali mengalami kenaikan.
Berdasarkan pantauan dari situs BPBD DKI Jakarta sekitar pukul 18.00 WIB ketinggian di Pintu Air Manggarai sudah mencapai 840 centimeteri dengan kondisi di lokasi yang diguyur hujan.
Awalnya ketinggian air di Manggarain mengalami kenaikan sekitar 810 centimeter. Hal ini disebabkan menurunnya ketinggian di pintu air Depok membuat air kiriman sudah tiba di Pintu Air Manggarai.
Status pintu air Manggarain ini masih berstatus siaga III. Namun warga diminta tetap waspada karena ketinggian debit air ini masih diprediksi akan terus meningkat.
Kondisi yang sama juga terjadi di Pintu Air Karet yang debit airnya mengalami kenaikan menjadi 550 centimeter. Dengan kenaikan ini status di Pintu Air Karet menjadi Siaga II.[jat]
Baca Kelanjutan Debit Pintu Air Manggarai Naik Lagi jadi 840 Cm : http://ift.tt/2GLwVmtBagikan Berita Ini
0 Response to "Debit Pintu Air Manggarai Naik Lagi jadi 840 Cm"
Posting Komentar