INILAHCOM, Jakarta - Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya mengatakan Dinas Pemadam Kebakaran (DPK) sudah berhasil memadamkan kebakaran yang terjadi di perumahan padat penduduk di Bendungan Hilir.
Dari akun twitter resminya TMC menginformasikan bahwa kejadian ini setidaknya menghanguskan 10 unit rumah kontrakan.
"16.58 Petugas DPK sudah dapat memadamkan api yg menghanguskan sekitar 10 rumah kontrakan di Benhil Jakpus," kicau akun @TMCPoldaMetro,.
kurang lebih 50 menit sebelumhnya, TMC juga sempat menginformasikan adanya kebakaran di daerah ini. Diinfokan penanganan kebakaran ini dilakukan oleh setidaknya 20 unit DPK.
"16:05 Kebakaran rumah sekitaran Komplek PAM Baru Benhil sedang ditangani 20 DPK," tulisnya. [hpy]
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Api di Pemukiman di Benhil Berhasil Dipadamkan"
Posting Komentar