INILAHCOM, Jakarta - Tim Anggaran Pemerintahan Daerah (TAPD) telah mencoret anggaran kolam air mancur dalam RAPBD Jakarta 2018. Hal ini dilakukan menyusul permintaan dari Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi.
Menanggapi hal di atas, anggota DPRD DKI Fraksi Gerindra Syarif menyatakan langkah itu sudah tepat. "Ya itu sudah baik yah merespon nurani publik, ada yang keberatan ya udah dicoret," kata Syarif, saat dikonfirmasi INILAHCOM, Selasa (28/11/2017).
Dia pun mengakui perbaikan kolam air mancur DPRD yang dianggarkan sebanyak Rp 620.715.162 dalam RAPBD 2018 itu bukanlah program prioritas.
"Karena itu memang tidak menjadi prioriti, kalau dicoretkan gak ada masalah, kecuali yang jadi prioriti maka harus ditruskan," tuturnya.
Laman apbd.jakarta.go.id, anggaran perbaikan kolam air mancur DPRD DKI sebanyak Rp 620.715.162 dalam RAPBD 2018. Rinciannya untuk bibit tanaman Rp 11.388.740. Kemudian sisanya untuk pemasangan batu andesit, pembongkaran keramik, dan biaya lainnya.[jat]
Baca Kelanjutan Reaksi Gerindra Soal Anggaran Kolam Air Dicoret : http://ini.la/2421134Bagikan Berita Ini
0 Response to "Reaksi Gerindra Soal Anggaran Kolam Air Dicoret"
Posting Komentar