Search

Penjelasan Sandi Alasan Menwa Dapat Rp1 M

INILAHCOM, Jakarta - Resimen Mahasiswa (Menwa) bakal mendapat kucuran dana capai Rp 1 miliar dari Pemprov DKI Jakarta. Hal ini diketahui dari RAPBD 2018.

Besaran dana itu kemudian menjadi sorotan publik.Menanggapi hal di atas, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyatakan kucuran dana itu sebagai upaya pihaknya mendukung terbangunnya rasa nasionalisme di kalangan mahasiswa.

"Menwa itu untuk bangun rasa bela negara, rasa patriotisme dari kalangan mahasiswa rasa untuk memastikan persatuan dan kesatuan NKRI harga mati," kata Sandi Jakarta, Rabu (22/11/2017).

Selain Menwa, ormas Laskar Merah Putih pun turut serta mendapat kucuran dana Rp 500 juta. Hal itu diklaim Sandi untuk mendukung terjalinnya persatuan dan kesatuan warga di ibukota.

"Kalau untuk Laskar Merah Putih saya rasa tentunya kalau kita buka dada kita semua merah putih. Nanti kita lihat kegiatannya dan saya datang kita pastikan persatuan," tutupnya. [rok]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Penjelasan Sandi Alasan Menwa Dapat Rp1 M : http://ini.la/2419752

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penjelasan Sandi Alasan Menwa Dapat Rp1 M"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.