INILAHCOM, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan 2,19 persen dari total keseluruhan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov DKI Jakarta mengambil cuti pada hari ini Jumat (31/5/2019).
Sabtu (1/6/2019) diketahui sebagai hari libur memperingati hari lahir Pancasila. Kemudian hari Senin (3/6/2019) cuti bersama pegawai negeri sipil tahun 2019 untuk Idul Fitri 1440 Hijriah.
"Jadi hanya dua persen. Dua persen cuti. Dua persen sih aman lah," kata Anies, Jumat (31/5/2019).
Meski demikian, Anies memastikan pelayanan administrasi tetap berjalan normal. Pasalnya, jauh sebelumnya telah ditata mekanismenya guna melancarkan proses pengurusan administrasi.
"Tetap jalan terus semua berjalan seperti biasa. semua dan jadwal itu udah ditentukan sejak awal Ramadan jad gak ada bedanya. itu aja, dan selama liburan mulai hari senin itu jadwal kesehatan seperti biasa," pungkasnya. [rok]
Baca Kelanjutan Ada ASN Cuti di Hari Kejepit, Ini Kata Anies : http://bit.ly/2KdYRnfBagikan Berita Ini
0 Response to "Ada ASN Cuti di Hari Kejepit, Ini Kata Anies"
Posting Komentar