Search

Pansus Cawagub DKI Mandek, PKS: Sibuk Kampanye

INILAHCOM, Jakarta - Usai dihembuskan pembentukan panitia khusus (pansus) pemilihan cawagub DKI Jakarta, hingga kini baru tiga Fraksi DPRD DKI yang menyerahkan nama pansus pemilihan cawagub DKI.

Adapun ketiga fraksi dan perwakilannya antara lain Partai NasDem, Bestari Barus, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Suhaimi, dan Partai Hanura Ongen Sangaji Hanura.

Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Abdurrahman Suhaimi menyatakan pihaknya tak dapat memaksakan kapan para fraksi di DPRD DKI menyerahkan nama anggota pansus.

"Kalau itu kembali pada masing masing fraksi. Mungkin ini karena pada sibuk urus kampanye pada ke dapil kemungkinan," kata Suhaimi, Rabu (3/4/2019).

Menurut Suhaimi, sejatinya persoalan pengajuan nama anggota pansus merupakan hal senderhana. Namun, bakal menjadi rumit bila ditarik ulur dalam proses pengajuannya.

"Sebenarnya sederhana sekali. Bener sederhana sekali. Tinggal sekarang kemauan aja," tuturnya.

Suhaimi berharap usai Pilpres 2019, nama anggota pansus sudah rampung sehingga proses pemilihan cawagub DKI bisa segera dituntaskan. Yakni dari dua nama memilih salah satunya sebagai cawagub DKI yakni Ahmad Syaikhu atau Agung Yulianto.

"Mudah mudahan abis 17 april kan sudah enggak ada kesibukan politik kan. Tinggal fokus di pansus. Kita berharap begitu sehingga di bulan april tgl 17 masih ada dua pekan seharusnya itu bisa selesai," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Pansus Cawagub DKI Mandek, PKS: Sibuk Kampanye : https://ift.tt/2uIj8bz

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pansus Cawagub DKI Mandek, PKS: Sibuk Kampanye"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.