INILAHCOM, Jakarta - PDI Perjuangan mengakui adanya pemasangan bendera partai di tiang lampu penerangan jalan yang sedang viral dalam beberapa waktu terakhir.
"Inikan bendera terpasang dalam rangka HUT ke46 PDIP, benar dan yang masang resmi PDIP," kata Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono, Senin (7/1/2019).
Gembong pun menekankan pihaknya bakal segera menyelesaikan persolan tersebut.
"Memang saya akui juga kalau bicara aturan keluar dari norma aturan. Karena tiangnya tdk menggunakan tiang yg kita miliki. Tiang yang kita pakai adalah lampu penerangan jalan. Kalau itu jadi persoalan ya kita selesaikan," pungkasnya.
Sejumlah bendera milik Partai PDI Perjuangan terpasang di atas tiang lampu penerangan jalan di kawasan Jakarta Selatan. Hal tersebut diketahui dari rekaman video amatir yang beredar lewat watshap group. Dalam video ini terdengar seorang pria dan wanita yang berkendara sembari merekam sejumlah bendera yang terpajang di atas tiang lampu penerangan jalan.
Dari dalam video itu terdengar suara seorang wanita yang menyebut bahwa lokasi pemasangan bendera ini ada di Jalan Saharjo dan belokan Pancoran.
Terlihat puluhan bendera diikat satu persatu pada tiang lampu penerangan jalan sehingga posisinya terlihat jelas oleh pengendara. [rok]
Baca Kelanjutan Kata PDIP Soal Bendera di Tiang Lampu Penerangan : http://bit.ly/2RdFyz1Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kata PDIP Soal Bendera di Tiang Lampu Penerangan"
Posting Komentar