INILAHCOM, Jakarta - Ketua Dewan Syariah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi menanggapi santai adanya tanggapan bahwa kader PKS yang diusung untuk menjadi Wakil Gubernur DKI Jakarta tidak layak.
"Namanya politik, pro dan kontra itu biasa. Orang berkomentar itukan, pertama, betul-betul niat untuk menyampaikan dengan hati yang tulus. Kedua, punya kepentingan. Ketiga, disuruh orang untuk kepentingan orang lain," kata
kata Suhaimi, Rabu (9/1/2019).
Adapun PKS telah menyiapkan dua nama yakni mantan Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu dan Sekretaris Umum DPW PKS DKI Agung Yulianto guna ditetapkan salah satu sebagai calon wakil gubernur DKI.
"Tidak ada yang tidak bisa dikomentarin. Jadi siapapun harus siap dikomentari orang lain," tutupnya.
Sebelumnya Hasbiallah Ilyas Ketua Fraksi PKB DPRD DKI Jakarta menyarankan agar penentuan wakil gubernur DKI Jakarta dilakukan usai Pilpres 2019. Lantaran saat ini pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah telah usai. Kemudian ia menilai kader PKS Agung Yulianto dan Ahmad Syaikhu kurang tepat sebagai wakil gubernur DKI. [rok]
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kader Dinilai Tak Layak, Ini Reaksi PKS"
Posting Komentar