Search

Perdana, Anies Hadiri Festival Geguntangan Jakbar

INILAHCOM, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membuka acara Festival Pesantian dan Geguntangan ke-6 di Pura Candra Prabha Jelambar, Jakarta Barat, Minggu (11/11/2018).

Anies mengaku senang bisa dilibatkan di acara tersebut. Pasalnya, selama 34 tahun pergantian gubernur di Ibukota tidak pernah ada satupun yang sebelumnya datang menghadiri festival ini.

"maka pecah hari ini sudah. Saya selalu kalau ada undangan dari masyarakat Hindu pasti diusahakan hadir. Kami ingin agar masyarakat di Jakarta memiliki perasaan yang sama bahwa kota ini setara bagi semua, rumah bagi semua, bersahabat bagi semua," ujar Anies.

Ia menambahkan, kebudayaan tak bisa dipandang sesuatu yang statis. Pasalnya hal tersebut melahikan nilai dan norma yang dipertahankan serta menjadi pembeda bagi masyarakat dimanapun.

Anies menyebut, festival ini menjadi wahana tumbuhnya artikulasi seni budaya umat Hindu dan masyarakat yang membanggakan di Ibukota.

"Ekspresinya mengikuti perubahan zaman. Adanya kegiatan ini adalah kesempatan dari tahun ke tahun harus muncul terobosan baru, harus muncul anak muda yang bukan cinta warisan tapi mengembangkan warisan," tuturnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Perdana, Anies Hadiri Festival Geguntangan Jakbar : https://ift.tt/2JUPHd6

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Perdana, Anies Hadiri Festival Geguntangan Jakbar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.