Search

PKK Mulai Dapat Uang Operasional Perbulan


INILAHCOM, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan arahan pada acara penyerahan secara simbolik Kartu Dasa Wisma PKK Provinsi DKI Jakarta dan Sosialisasi Aplikasi Pendataan Keluarga Terpadu Satu Pintu oleh Dasa Wisma di Auditorium Gedung PKK Melati Jaya, Jl. Kebagusan Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (10/5/2019).

"Pagi hari ini kita secara simbolik memeberikan kartu atm kepada para dasa wisma pkk dalam rangka program pendataan keluarga terpadu satu pintu," kata Anies.

Anies menuturkan ada sebanyak 70.900 anggota PKK tersebar di seluruh wilayah Jakarta. Di setiap RT/RW PKK tahu persis kondisi setiap keluarga lantaran tugasnya melakukan sensus tentang kondisi di setiap rumah tangga.

"Kita akan memiliki informasi yang sangat lengkap dari mulai tentang data data kesehatan sampai kondisi rumah sampai kondisi lingkunganjya , nantinya kita akan punya informasi lengkaap sampai misaknya rumah tangga mana saja yabg tidak punya mck, sampai siapa saja kondisinya yang sedang mengandung, sehingga program yang kita buat sesuai dengan kenyataan yang ada," jelasnya.

Guna mendukung program kerja PKK, Anies meluncurkan program baru dengan menyediakan dana operasional bagi PKK senilai Rp250.000 dan bakal dicairkan dalam jangan waktu setiap 3 bulan.

"Selama ini mereka bekerja dengan uang sendiri mereka bayar pulsa sendiri menyiapkan kertas dokumen rapat rapat pertemuan itu semuanya dari uang kantong sendiri. sekarang pemerintah yang menyiapkan nilainya Rp250.000 sebulan dan kita cairkan 3 bulan sekali harapannya kita bisa menunaikan kewajiban negara lebih baik," pungkasnya. [rok]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan PKK Mulai Dapat Uang Operasional Perbulan : http://bit.ly/307Idex

Bagikan Berita Ini

0 Response to "PKK Mulai Dapat Uang Operasional Perbulan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.