Search

Harga Biji Bijian semua Turun Pada Penutupan Pasar Hari Rabu - Vibiznews

(Vibiznews – Commodity) – Pergerakan Pasar Di Bursa Chicago Grain Exchange pada hari Rabu 1 September 2021 , semua harga biji-bijian semua turun, sementara menantikan Laporan Ekspor Mingguan USDA pada hari Kamis, harga jagung turun, setelah Laporan penggilingan jagung, harga kedelai turun , setelah Laporan penggilingan kedelai dan harga gandum juga turun.

Review Harga pada Penutupan Pasar pada hari Rabu untuk Biji-bijian:

Jagung

Harga jagung Desember turun 11.50 sen (2.15%) menjadi $5.2275 per bushel.

Harga jagung pada penutupan pasar hari Rabu setelah laporan bulanan penggilingan jagung dari USDA jagung yang digunakan untuk pembuatan etanol sebesar 449.121 mbu atau 5.86% diatas laporan Juli 2020. Perkiraan pedagang sebesar 448.8 mbu. Sehingga akumulasi jagung yang digiling pada tahun marketing ini sebesar 4.615 bbu dibandingkan perkiraan USDA pada bulan Agustus sebesar 5.075 bbu. Penggunaan jagung pada bulan Agustus sebesar 459.834 mbu atau naik 11.85% dari bulan Agustus 2020.

Produksi etanol rata-rata 905k bpd pada minggu ini sampai 27 Agustus, penurunan selama 8 minggu berturut-turut. Persediaan etanol turun 113k barel menjadi 21.110 juta barel.

Perkiraan untuk laporan ekspor mingguan USDA pada hari Kamis dari persediaan lama dibawah 100k MT dan dari persediaan baru antara 0.85 – 1.6 MMT sampai 26 Agustus.

Kedelai

Harga kedelai Nopember di CBOT turun 14.75 sen (1.14%) menjadi $12.7775 perbushel, harga soymeal Desember turun $2.5 menjadi $344.1 per ton, harga minyak kedelai turun 81 sen (1.38%) menjadi $57.94 .

Harga kedelai turun pada penutupan pasar hari Rabu setelah laporan bulanan kedelai yang digiling dari USDA sebesar 164.29 mbu selama bulan Juli, masih 1 mbu dibawah perkiraan pedagang dan sampai tahun marketing ini kedelai yang digiling sebesar 1.973 milyar bushel. Perkiraan USDA pengilingan kedelai pada bulan Agustus sebesar 2.155 bbu. Penggilingan bulan Juli masih 10.2% dari penggilingan di 2020 dan untuk penggilingan di bulan Agustus harus 181.52 mbu dinaikan 3.4% dari bulan Agustus 2020 untuk mencapai angka dari WASDE. Persediaan minyak kedelai sebesar 2.07 milyar lbs dibandingkan perkiraan pedagang sebesar 2.136 milyar lbs.

Perkiraan analis untuk Laporan Ekspor mingguan USDA pada hari Kamis dari persediaan lama dari 100k MT – 125k MT dari persediaan baru dari 725k MT sampai 1.4 MMT yang dipesan sampai 26 Agustus. Untuk soymeal antara 100k – 400k MT. Untuk minyak kedelai penjualan mingguan di bawah 20k MT.

Gandum

Harga gandum Desember di CBOT turun 8 sen (1.11%) menjadi $7.1425 per bushel.

Harga gandum turun pada penutupan pasar hari Rabu, sementara menantikan Laporan Penjualan Ekspor Mingguan dari USDA pada hari Kamis dengan perkiraan antara 200k MT dan 450k MT pada minggu ini sampai 26 Agustus.

Loni T / Senior Analyst Vibiz Research Centre Division, Vibiz Consulting

Editor : Asido

Adblock test (Why?)



"harga" - Google Berita
September 02, 2021 at 10:30AM
https://ift.tt/3kJkI6J

Harga Biji Bijian semua Turun Pada Penutupan Pasar Hari Rabu - Vibiznews
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Biji Bijian semua Turun Pada Penutupan Pasar Hari Rabu - Vibiznews"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.