Search

Prediksi Cuaca Ekstrem Malam ini, Ini Kata SDA DKI

INILAHCOM, Jakarta - Sekretaris Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta Dudi Gardesi mengatakan pihaknya telah mempersiapkan strategi khusus dalam rangka menghadapi cuaca ekstrem.

Hal ini menyusul Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca ekstrem terjadi di sejumlah wilayah termasuk Jakarta mulai malam ini, Rabu (8/1/2020).

"Pokoknya gini, kalau terkait dengan pasang tinggi itu yg berpengaruh yg di utara semua. Terkait dgn tanggul2 yg kemungkinan akan limpas ombak lautnya di situ, kita akan coba siagakan, sudah ada instruksi untuk pompa mobile kami diarahkan ke sana," kata Dudi.

Dia menjelaskan, pihaknya juga bakal fokus di wilayah Jakarta Utara guna mengantisipasi pasang air laut tertinggi.

"Dan biasanya memang ada limpasan di daerah-daerah tertentu. Trus itu kita stand by kan lah, misal ada limpasan, itu lokasinya ada di mana, kalau memang tidak ada sistem itu, kita coba pasang pompa mobile," urainya. [rok]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Prediksi Cuaca Ekstrem Malam ini, Ini Kata SDA DKI : https://ift.tt/2uv3QKz

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Prediksi Cuaca Ekstrem Malam ini, Ini Kata SDA DKI"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.