Search

Cek Harga Vivo X60 dan Vivo X60 Pro yang Resmi Melenggang di Indonesia - Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta - Vivo X60 dan Vivo X60 Pro akhirnya resmi meluncur untuk pasar Indonesia. Smartphone penerus Vivo X50 ini kembali hadir dengan mengandalkan kemampuan di bidang videografi dan fotografi.

Tak tanggung-tanggung, Vivo menggandeng Zeiss untuk mengembangkan sistem lensa di lini Vivo X60 dan Vivo X60 Pro ini. Untuk diketahui, keduanya memang telah menjalin kerja sama strategis jangka panjang.

Adapun spesifikasi kedua smartphone ini ditopang Snapdragon 870 dan menjadi pertama pertama yang hadir dengan chipset besutan Snapdragon tersebut di pasar Indonesia.

Lantas, berapa harga smartphone ini? Vivo mengumumkan Vivo X60 Pro yang hadir dengan RAM 12GB dan ROM 256GB dijual Rp 9.999.000, sedangkan Vivo X60 dengan  RAM 8GB dan ROM 128GB dibanderol Rp 7.999.000.

Kedua smartphone ini sudah dapat dipesan secara pre-order mulai 8 hingga 15 April 2021 di Blibli dan seluruh toko resmi Vivo di Indonesia. Ada dua opsi warna yang tersedia, yakni midnight black dan shimmer blue.

Sebagai informasi, kedua smartphone ini memiliki layar AMOLED berukuran 6,56 inci yang mendukung HDR 10 Plus dan refresh rate 120Hz. Baik Vivo X60 dan Vivo X60 Pro menjalankan Funtouch OS 11.1 Global berbasis Android 11.

Vivo turut menyertakan fitur extended RAM pada Vivo X60. Kemampuan ini mirip dengan yang ada di PC, yakni smartphone dapat memanfaatkan ruang tersisa di memori internal sebesar 3GB untuk mendongkrak performanya.

2 dari 2 halaman

Kamera Vivo X60 dan Vivo X60 Pro

Baik Vivo X60 Pro dan Vivo X60 hadir dengan tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 48MP, lensa super-wide 13MP, lensa tele 13MP. Kebutuhan selfie diserahkan pada kamera depan 32MP.

Khusus untuk model Vivo X60 Pro, Vivo juga telah menyematkan teknologi Gimbal Stabilization 2.0 di lensa utama dan dipadukan dengan teknologi OIS yang telah ditingkatkan

Perekaman video di X60 Pro turut didukung dengan teknologi stabilisasi gambar 5 Axix VIS. Dengan teknologi ini, hasil rekaman video akan lebih jelas, stabil, dan tetap tajam.

Vivo juga membenamkan software Pixel Shift Ultra HD untuk menghasilkan gambar yang lebih jernih dan detail, terutama bangunan atau lanskap.

Performa Vivo X60 Pro ditunjang baterai 4.200mAh, sedangkan Vivo X60 dibekali baterai 4.300mAh. Meski kapasitasnya berbeda, kedua perangkat itu sama-sama didukung FlashCharge 33W.

Untuk mendukung kebutuhan fotografi malam hari, Vivo X60 Pro dan X60 juga menghadirkan pembaharuan pada fitur Extreme Night Vision 2.0. 

(Dam/Ysl)

Let's block ads! (Why?)



"harga" - Google Berita
April 08, 2021 at 08:44PM
https://ift.tt/3g1Xx6G

Cek Harga Vivo X60 dan Vivo X60 Pro yang Resmi Melenggang di Indonesia - Liputan6.com
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cek Harga Vivo X60 dan Vivo X60 Pro yang Resmi Melenggang di Indonesia - Liputan6.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.