Search

Usai Terima Surat dari Anies, DPRD Lakukan Ini

INILAHCOM, Jakarta - Pasca Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, menyerahkan surat penetapan dua nama kandidat calon wakil Gubernur DKI Jakarta, yakni Nurmansyah Lubis dari PKS dan Riza Patria dari Gerindra, ke DPRD DKI.

Anggota legislatif Ibu Kota ini, rencananya bakal menggelar Rapat Pimpinan Gabungan tata tertib (Rapimgab Tatib) pemilihan wakil gubernur DKI Jakarta 27 Januari 2020 mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Fraksi Gerindra, M. Taufik. Lalu tanggal 29 Januari, dilanjutkan dengan pengesahan Tatib Wagub DKI.

"Rapimgab 27, paripurna pengesahan tata tertib insyaallah 29 Januari," ujar Taufik di Balai Kota DKI, Rabu (22/1/2020).

Usai pengesahan Tatib, DPRD DKI bakal membentuk Panitia Pemilihan wagub DKI, yang berfungsi melakukan pemeriksaan administratif dua cawagub yang telah diusung.

Bila dinyatakan lengkap, dilanjutkan dengan membentuk badan musyawarah (Bamus) menentukan Rapat Paripurna pemilihan Wagub DKI Jakarta.

"Akan dibamuskan untuk menetapkan jadwal paripurna pemilihan. Insyaallah," tutup dia. [adc]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Usai Terima Surat dari Anies, DPRD Lakukan Ini : https://ift.tt/2TINE2V

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Usai Terima Surat dari Anies, DPRD Lakukan Ini"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.