Search

Harga Timah Anjlok Nyaris 2%, Gara-gara Ini - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Harga timah dunia anjlok pada perdagangan hari ini karena persediaan di gudang yang menumpuk.

Pada Selasa (9/8/2022) pukul 17:10 WIB harga timah dunia tercatat US$23.895 per ton, ambles 1,67% dibandingkan harga penutupan kemarin.


Persediaan timah di gudang yang dipantau oleh bursa logam London (LME) terus naik mencapai posisi tertinggi sejak 20 November 2020 dengan persediaan 4.095 ton. Pada 8 Agustus 2022 persediaan timah di gudang LME tercatat 4.005 ton, naik 98,3% point-to-point (ptp) sejak awal tahun ini. Hal ini menjadi indikasi bahwa permintaan timah dunia masih tertekan sehingga persediaan di gudang terus menumpuk.

Penyebabnya adalah konsumsi yang turun terutama dari konsumen utama, China. Negara Panda tersebut tengah menghadapi gelombang baru virus Corona (Coronavirus Disease-2019/Covid-19). China memegang prinsip zero Covid yang membuat kebijakan pengetatan sewaktu-waktu bisa terjadi sehingga mengaburkan prospek ekonominya.

China adalah konsumen timah terbesar di dunia.Konsumsi timah China mencapai 216.200 ton pada tahun 2020, melansir Statista. Sehingga permintaan dari Negeri Panda tersebut dapat berpengaruh terhadap harga timah dunia. Permintaan turun, maka harga pun mengikuti.

Di sisi lain, investor tampak masih menunggu rilis inflasi Amerika Serikat yang bisa menjadi petunjuk mengenai kebijakan moneter bank sentral. Berdasarkan jajak pendapat yang dihimpun Reuters, inflasi AS diperkirakan akan melandai pada Juli 2022. Konsensus pasar yang dihimpun Reuters memperkirakan inflasi AS pada Juli 2022 sebesar 8,7%year-on-year(yoy), melambat dibandingkan bulan sebelumnya yang 9,1% yoy.

Ada potensi bank sentral AS (Federal Reserves/The Fed) untuk menaikkan suku bunga yang agresif memberi tekanan bagi timah setelah rilis data pekerja pekan lalu dan inflasi yang rendah. Kebijakan moneter yang ketat saat ini merupakan langkah besar karena meningkatkan kemungkinan resesi selama tahun depan menjadi 40%, berdasarkan jajak pendapat ekonom Reuters pada akhir Juli lalu.

Hal ini dapat mempengaruhi permintaan logam dasar industri seperti timah. Saat permintaan turun, harga pun mengikuti.

TIM RISET CNBC INDONESIA


[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Harga Logam Berguguran! Timah Ambruk Nyaris 5%


(ras/ras)

Adblock test (Why?)



"harga" - Google Berita
August 09, 2022 at 05:43PM
https://ift.tt/EPaRKOM

Harga Timah Anjlok Nyaris 2%, Gara-gara Ini - CNBC Indonesia
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/NHbuKif
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Timah Anjlok Nyaris 2%, Gara-gara Ini - CNBC Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.