Search

Bocoran Rupa, Harga, dan Pembaruan Samsung Galaxy S22 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Samsung Galaxy S22 merupakan smartphone jajaran S flagship berikutnya. Terdapat sejumlah rumor dan bocoran tentang rupa, spesifikasi, harga dan waktu rilis Samsung Galaxy S22.

Ponsel ini akan menjadi penerus Samsung Galaxy S21, Galaxy S21 Plus dan Galaxy S21 Ultra 2021. Selain itu, Samsung Galaxy S22 juga akan menjadi ponsel tradisional besar pertama dari Samsung yang keluar dalam setahun terakhir.

Rumor menyebutkan bahwa ponsel ini akan diluncurkan pada Januari atau Februari 2022. Dugaan waktu peluncuran tersebut diperkuat dengan rumor yang mengatakan bahwa ponsel tersebut telah memasuki proses produksi Oktober 2021.


Selain itu, peluncuran lebih awal juga mungkin saja terjadi mengingat Samsung Galaxy Note 21 batal dirilis.

Harga dari Samsung Galaxy S22 memang belum diketahui secara pasti namun gambaran harga yang akan dipatok bisa merujuk pada harga Samsung Galaxy S21 yang dijual dengan harga mulai dari US$799 atau Rp11,3 juta.

Desain keseluruhan Samsung Galaxy S22 mungkin sangat mirip S22. Galaxy S22 dan S22 Plus tetap dengan tampilan konvensional pendahulunya, sedangkan S22 Ultra kemungkinan memiliki sesuatu yang sedikit berbeda, seperti dilansir dari GSM Arena.

Selain itu, beragam bocoran juga menyebut bahwa Samsung Galaxy S22 memiliki blok kamera dengan sudut yang sedikit lebih bulat daripada Galaxy S21 serta bagian belakang ponsel yang lebih datar.

Salah satu sumber mengatakan bahwa mereka mengharapkan ponsel ini hadir dengan chipset Exynos 2200 yang akan dipasangkan dengan GPU AMD.

Kebocoran spesifikasi lainnya termasuk klaim bahwa RAM dan jumlah penyimpanan tidak akan berubah dari kisaran Galaxy S21.

Dilansir dari Techradar, berbagai sumber mengklaim bahwa Galaxy S22 akan memiliki layar 6,06 inci (lebih kecil 6,2 inci dari S21), Galaxy S22 Plus akan memiliki layar 6,55 inci (turun dari 6,7) dan S22 Ultra mungkin memiliki 6,81 inci (naik dari 6,8).

Sementara untuk refresh rate, ponsel ini diperkirakan memiliki kecepatan refresh 120Hz yang dipasangkan dengan resolusi FHD+ di Galaxy S22 dan Galaxy S22 Plus, dan QHD+ di Galaxy S22 Ultra.

Belum banyak yang mengetahui tentang warna dari ponsel ini, namun ada juga yang mengatakan bahwa Samsung Galaxy S22 dan Galaxy S22 Plus akan datang dalam warna putih, hitam, rose gold, dan hijau.

Sementara, Samsung Galaxy S22 Ultra akan datang dalam pilihan warna hitam, putih atau merah tua.

Untuk urusan kamera, Samsung Galaxy S22 dan Galaxy S22 Plus dikabarkan akan memiliki sensor utama 50MP, ultrawide 12MP, dan telefoto 12MP (mampu zoom optik 3 kali).

Adapun Samsung Galaxy S22 Ultra, satu laporan awalnya menyarankan itu bisa memiliki kamera utama 200MP dan kamera selfie di bawah layar.

Potensi zoom ponsel tersebut mungkin sama dengan rentang S21 juga, dengan S22 dan S22 Plus dikatakan menawarkan 3 kali optical zoom, dan S22 Ultra keduanya 3 kali dan 10 kali.

Sedangkan untuk baterai, rumor menyebutkan Samsung Galaxy S22 dilengkapi dengan baterai 3.800mAh, Galaxy S22 Plus dengan 4.600mAh, Galaxy S22 Ultra 5.000mAh.

Selain itu, tentang kecepatan pengisian daya, karena tampaknya, Samsung sedang menguji daya 45W atau 65W. Keduanya akan menjadi peningkatan besar pada 25W dari seri S21, meskipun S20 Ultra memiliki 45W.

Di samping itu, Samsung telah mengkonfirmasi bahwa mereka tidak akan menjual ponsel di masa yang akan datang termasuk dengan charger. Sehingga masyarakat harus membelinya secara terpisah.

(mrh/fjr)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)



"harga" - Google Berita
November 04, 2021 at 03:21AM
https://ift.tt/3EJI2cM

Bocoran Rupa, Harga, dan Pembaruan Samsung Galaxy S22 - CNN Indonesia
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bocoran Rupa, Harga, dan Pembaruan Samsung Galaxy S22 - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.