Search

Rekomendasi teknikal emas di tengah tren penurunan harga menanti data inflasi AS - Investasi Kontan

Reporter: Danielisa Putriadita | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jelang rilis data inflasi Amerika Serikat (AS) pada Kamis (10/6) malam, harga emas bergerak turun sejak awal sesi hari ini.

Melansir Reuters pukul 10.49, harga emas spot turun 0,1% ke US$1.886,66 per ons troi, pada 0305 GMT. Sedangkan harga emas berjangka AS turun 0,4% menjadi US$ 1.888,50 per ons troi.

Berdasarkan riset Monex Investindo Futures, Kamis (10/6), harga emas menurun akibat tertekan sentimen pasar yang menantikan laporan inflasi AS.

Baca Juga: Harga emas bergerak tipis ke US$ 1.886 per dolar jelang tengah hari ini (10/6)

Sentimen yang membuat harga emas tertekan adalah pelaku pasar berspekulasi kenaikan inflasi AS akan mendorong The Federal Reserve (The FED) melakukan tapering kebijakan moneter di akhir tahun ini.

Monex memperkirakan harga emas berpeluang dijual jika turun ke bawah level US$ 1.800 dan menguji kisaran US$ 1.868-US$ 1.874.

Jika harga emas naik ke atas level US$ 1.893 harga emas berpeluang dibeli menguji kisaran US$ 1.900-US$ 1.904.

Rentang teknikal harga emas hari ini, level resistance di 1893 - 1900 - 1904. Level support di 1880 - 1874 - 1868.

DONASI, Dapat Voucer Gratis!
Dukungan Anda akan menambah semangat kami untuk menyajikan artikel-artikel yang berkualitas dan bermanfaat.

Sebagai ungkapan terimakasih atas perhatian Anda, tersedia voucer gratis senilai donasi yang bisa digunakan berbelanja di KONTAN Store.




Adblock test (Why?)



"harga" - Google Berita
June 10, 2021 at 11:30AM
https://ift.tt/2RFri3x

Rekomendasi teknikal emas di tengah tren penurunan harga menanti data inflasi AS - Investasi Kontan
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rekomendasi teknikal emas di tengah tren penurunan harga menanti data inflasi AS - Investasi Kontan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.