Search

Manfaatkan Harga yang Terus Naik, Waspada Ada Toko Emas yang Jual Barang Palsu - Pikiran Rakyat

PORTAL JEMBER - Harga emas yang terus naik dimanfaatkan oleh sejumlah oknum untuk mengeruk keuntungan dengan cara-cara yang tidak halal.

Salah satunya dengan memalsukan barang yang dijual. Hal ini tentu bisa merugikan konsumen. Bukannya untung, malah buntung.

Sebagaimana diberitakan oleh Galamedianews, salah satu toko Permata di Pasar Minggu, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu, IM (57) diciduk aparat Subdit indagsi Direktorat Reskrim Khusus (Ditreskrimsus), Polda Bengkulu karena diduga memalsukan emas.

Hal tersebut dilakukan seiring dengan melonjaknya harga emas akhir-akhir ini. Saat ini harga emas telah mencapai di atas Rp 1 juta per gram.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Anda yang Ingin Berhenti Merokok, Menkeu Berencana Menaikkan Tarif Cukai Rokok

Direktur Reskrimsus Polda Bengkulu, Kombes Pol Dedy Setyo Yudho Pranoto mengatakan, tersangka diduga memalsukan emas dengan cara disepuh campuran perak dan emas. Kemudian emas tersebut dijual ke pasar dengan harga normal.

Selain berhasil meringkus tersangka, pihaknya juga berhasil menyita barang bukti berupa emas sepuhan dengan bentuk perhiasan.

"Tersangka sepuh perak dengan emas lalu dijual ke masyarakat, ini setengah kilo kita amankan," kata Dedy, dalam keterangannya Kamis 13 Agustus 2020.

Ditambahkan Kasubdit Indagsi Ditreskrimsus Polda Bengkulu, Kompol Novi Ari, tindak pidana peredaran emas palsu ini terungkap setelah masyarakat mencurigai emas yang dibeli berbeda.

Baca Juga: Cegah Pikun dan Bikin Awet Muda, Berikut 6 Manfaat Membaca Buku yang Sayang untuk Dilewatkan

Tersangka, kata Novi, dijerat dengan pasal 106 jo pasal 24 ayat (1) Undang–Undang RI Nomor 7 tahun 2014, tentang perdagangan dan pasal 8 ayat 1 huruf e dan f jo pasal 73 ayat (1) jo pasal 16 Undang–Undang RI Nomor 8 tahun 1999, tentang Perlindungan Konsumen.

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Galamedianews.com dengan judul "Harga Sedang Tinggi, Waspada Ada Toko Emas Jual Barang Palsu".

"Awalnya ada laporan masyarakat yang curiga emas-nya palsu, kita selidiki dan ternyata benar. Hasil pemeriksaan laboratorium sudah ada, emas itu palsu bukan utuh," jelas Novi.***(Dicky Aditya/Galamedia)

Let's block ads! (Why?)



"harga" - Google Berita
August 15, 2020 at 10:15AM
https://ift.tt/3gZM3yd

Manfaatkan Harga yang Terus Naik, Waspada Ada Toko Emas yang Jual Barang Palsu - Pikiran Rakyat
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manfaatkan Harga yang Terus Naik, Waspada Ada Toko Emas yang Jual Barang Palsu - Pikiran Rakyat"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.