Search

Dukung Kerja dari Rumah, Telkomsel Pangkas Harga CloudX - Suara.com

Suara.com - Telkomsel berkomitmen proaktif mengambil peran dalam upaya membantu seluruh elemen masyarakat Indonesia menghadapi pandemik global Corona Virus Disease (Covid-19). Telkomsel memberikan penawaran harga khusus dan bebas akses data sebesar untuk layanan CloudX, sebagai komitmen mendukung pengurangan aktivitas di luar rumah.

"Telkomsel mengupayakan aktivitas kita semua dapat terus berjalan dengan efektif dan efisien selama kita bekerja dari rumah melalui layanan CloudX," tutur Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro secara tertulis, Rabu (18/3/2020).

Setyanto menambahkan, Telkomsel mempererat sinergi dan kolaborasi bersama para pemangku kepentingan agar bersama-sama dapat terus bergerak maju membantu untuk tetap terhubung dan menjaga produktivitasnya di segala sektor kehidupan, termasuk lingkungan kerja.

Menurutnya, lingkungan kerja yang progresif dan produktif menjadi hal yang penting bagi organisasi untuk menghadapi berbagai perubahan situasi. Kemampuan karyawan bekerja secara agile pun dapat membantu efektivitas dan efisiensi kebijakan work from home (WFH) atau remote yang saat ini menjadi bentuk penyesuaian proses bekerja para pegawai di tengah merebaknya wabah Covid-19 di Indonesia.

Dalam mendukung sistem kerja WFH atau remote, Telkomsel Enterprise sebagai penyedia solusi bisnis untuk segmen perusahaan, pemerintahan, hingga UMKM, telah memiliki portofolio layanan yang mampu menyentuh berbagai kegiatan bisnis perusahaan salah satunya layanan CloudX Meeting.

Selama kebijakan WFH tersebut, Telkomsel memberikan bebas biaya berlangganan CloudX Meeting selama 1 bulan, syarat dan ketentuan berlaku, bebas kuota data untuk mengakses layanan CloudX Meeting sebesar 60 GB khusus untuk host meeting dan 30 GB untuk peserta meeting.

CloudX dapat diakses secara fleksibel dari berbagai macam device, mulai dari desktop, perangkat mobile, hingga laptop. Dengan demikian produktivitas karyawan tetap terjaga walaupun harus bekerja dari rumah.

Fleksibilitas tersebut juga memberikan kemudahan bagi perusahaan dalam melakukan atau menerima panggilan dari pelanggan di mana pun dan kapan pun. Saat ini, CloudX telah dipercaya untuk diterapkan dalam operasional Roche Indonesia, sebagai salah satu perusahaan yang bergerak di bidang farmasi dan diagnosis.

CloudX sendiri memiliki tiga layanan utama, yakni CloudX Communication, CloudX Meeting, dan CloudX Hunting Group. CloudX Communication memungkinkan seluruh karyawan untuk terkoneksi melalui chat serta panggilan telepon dan video.

Kemudian, CloudX Meeting memberikan kemudahan bagi organisasi dalam menggelar meeting secara virtual dalam meningkatkan kolaborasi antar karyawan di mana pun dan kapan pun, dimana dalam sekali meeting dapat diikuti oleh maksimal 100 peserta meeting.

Let's block ads! (Why?)



"harga" - Google Berita
March 18, 2020 at 01:50PM
https://ift.tt/2QrNSsN

Dukung Kerja dari Rumah, Telkomsel Pangkas Harga CloudX - Suara.com
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Dukung Kerja dari Rumah, Telkomsel Pangkas Harga CloudX - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.