KOMPAS.com - Oppo resmi menjual Oppo A31 mulai 13 Februari kemarin. Di Indonesia, smartphone ini mulai dijual dengan harga Rp 2.599.000.
Dengan harga tersebut, ponsel ini menawarkan beberapa keunggulan. Misalnya saja kapasitas memori internal yang mencapai 128 GB dan RAM 4GB.
Keunggulan lain ada di sektor kamera. Oppo A31 memiliki tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 12 megapiksel, kamera portrait 2 megapiksel, dan kamera makro 2 megapiksel. Sedangkan kamera depannya dibekali lensa 8 megapiksel.
Selain modul kamera, di bagian punggung juga terdapat pemindai sidik jari sebagai sistem keamanan. Dari segi desain, Oppo A31 juga kekinian.
Seperti kebanyakan ponsel seri A Oppo, smartphone ini mengadpsi desain waterdrop atau poni serupa tetesan air. Poni tersebut menempel di sisi atas layar 6,5 inci. Resolusi layarnya 1.600 x 720 (HD Plus) dengan aspek rasio 20:9.
Baca juga: Huawei, Oppo, Vivo, Xiaomi Bergabung Bikin Pesaing Google Play Store
Oppo A31 mengandalkan chipset MediaTek Helio P35 dan memiliki kapasitas baterai sebesar 4.230 mAh dan charger dengan keluaran arus 10 watt.
Oppo mengklaim daya sebesar itu mampu digunakan untuk menonton video selama 14 jam atau bermain game selama tujuh jam.
Ada dua warna yang bisa dipilih, yakni Mystery Black dan Fantasy White. Oppo A31 ditargetkan untuk pengguna ponsel fitur yang ingin beralih ke smartphone.
Baca juga: Oppo Find X2 Bakal Gunakan Layar 120 Hz, Apa Fungsinya?
Jika ingin membeli, tidak ada salahnya mengecek dulu spesifikasi lengkap sebagai pertimbangan. Untuk memudahkan, KompasTekno telah membuat tabel spesifikasi Oppo A31 di bawah ini.
Oppo A31 | Spesifikasi |
Layar | 6,5 inci, resolusi HD Plus (1.600 x 720), IPS LCD |
Kamera belakang | 12 MP kamera utama 2 MP portrait 2 MP makro |
Kamera depan | 8 MP |
System on Chip | MediaTek Helio P35 |
OS | Android 9 Pie + ColorOS |
Memori | RAM 4 GB ROM 128 GB |
Baterai | 4.230 mAh dengan charger 10 watt |
Biometrik | pemindai sidik jari belakang layar face unlock |
Warna | Mystery Black (hitam) Fantasy White (putih) |
Kartu SIM | Dual SIM dan microSD |
Fitur pendukung | WiFi 802.11, b/g/n Bluetooth 5 |
Harga | Rp 2.599.000 |
"harga" - Google Berita
February 14, 2020 at 05:42PM
https://ift.tt/2vxeNvH
Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo A31 di Indonesia - Kompas.com - KOMPAS.com
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Spesifikasi Lengkap dan Harga Oppo A31 di Indonesia - Kompas.com - KOMPAS.com"
Posting Komentar