INILAHCOM, Jakarta - Artis Ayu Azhari angkat bicara mengenai adiknya Ibra Azhari yang ditangkap terkait kasus narkoba.
Melalui laman instagramnya @ayukhadijahazhari, Ayu menyampaikan sejumlah hal. Mulai dari kondisi Ibra beberapa waktu terakhir dan harapan keluarga.
Ayu juga berharap adik nya sembuh dari ketergantungan narkoba. Ia juga menyerahkan sepenuhnya nasib Ibra kepada hukum yang berlaku.
Berikut tanggapan Ayu Azhari yang dikutip INILAHCOM dilaman instagramnya pada Senin (23/12),
"Ada banyak pihak yg menghubungi terutama teman2 dr media terkait pemberitaan mengenai adik saya Baim, sy tdk mungkin menjawab satu persatu krn tugas lain yg tak kalah penting nya tg jawab sy sbg ibu di rumah. Ini yg bisa sy sampaikan:
Pertama permohonan maaf kepada masyarakat luas atas kejadian ini krn di luar kuasa saya utk memaksa kan, mencegah mau pun mengawasi nya terus menerus selama 24 jam setiap hari nya , Ibra sdh dewasa & berhak menentukan langkah jg tindakan nya, sdh punya keluarga yg lebih tahu,lebih dekat. Saya juga punya anak anak,tanggung jawab sendiri,(itu pun saya & anak anak selalu memperhatikan ,membantu Ibra agar bisa baik atau sembuh dgn selalu menjalin silaturahmi, mendukung hal yg positif utk kesembuhan nya semampu kami),
Yang kedua kami pihak keluarga tak menyangka &mengetahui karena baru beberapa bulan lalu beliau sempat di rehabsetiap komunikasi mau pun bertemu selalu kami ajak bicara menanyakan keadaan beliau,selama ini menunjukkan sikap dlm keadaan baik tdk mencuriga kan seperti pemakai (maaf mungkin kami masih awam kurang paham hal itu) kami hanya percaya bahwa dia sdh sembuh,berharap kepercayaan kami menjadi doa utk Ibra dgn mempercayai,
Yang ketiga saya sangat mendukung pihak BNN polda metrojaya utk menuntaskan kasus ini sampai ke akar nya agar bangsa ini bebas dari ancaman bencana narkoba biarlah ibra bertanggung jawab sebagai warga negara utk menyelesai kan proses hukum yg sesuai dgn aturan yg ada, berharap ada hikmah yg membuat adik saya tersayang ini sembuh dari ketergantungan , keterlibatan nya dgn lingkungan yg berbahaya utk diri dan masa depan nya. Yg sdh seperti dalam lingkaran setan yg terus menerus terjerat kasus ini
Saya yakin dg dukungan keluarga juga mengacu pada hukum yg berlaku sangat butuh proses utk kesembuhan perlu pendampingan profesional,kasih sayang yg tak terputus utk penyembuhan ibra dari keluarga krn kasus ini sdh menahun.Sy mohon doa nya , terima kasih.
Salam hormat dan harapan dukungan agar semua yg terbaik utk adinda tersayang,semoga lekas sembuh dan taubat, sekali lagi sy memohon maaf atas khilaf,kekurangan mau pun kelemahan adinda.Smoga proses & tugas BNN lancar.. Aamiin YRA," tulis Ayu.
Untuk diketahui, Ibra diamankan polisi dikediamannya di kawasan Pejaten, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Minggu (22/12) malam. Selain Ibra, sebelumnua polisi juga menangkap sejumlah orang lainnya. Total enam orang yang diamankan. Keenam orang itu merupakan jaringan pengedar dan kurir. Atas perbuatannya, para tersangka dijerat Pasal 112 dan atau Pasal 114 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman maksimal 20 tahun penjara.
Kasus ini bukan kasus pertama bagi Ibra. Pada tahun 2010 dia pernah ditangkap di Denpasar, Bali atas kasus serupa dengan barang bukti narkoba jenis sabu. [adc]
Baca Kelanjutan Ini Kata Ayu Azhari Soal Penangkapan Ibra Azhari : https://ift.tt/2PPy2byBagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Kata Ayu Azhari Soal Penangkapan Ibra Azhari"
Posting Komentar