Search

Brompton Kenalkan 2 Produk Baru, Harga Mulai Rp 29,5 Jutaan - Kompas.com - Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen sepeda lipat asal Inggris, Brompton, memperkenalkan dua produk terbarunya yaitu C Line dan P Line.

Country Manager Brompton Bicycle Indonesia Kevin Wijaya mengatakan Brompton dibuat agar bisa memberikan opsi yang menunjang aktivitas masyarakat urban lebih efisien dan sehat.

"Dengan beraktivitas menggunakan sepeda, masyarakat tidak perlu habiskan waktu karena kemacetan dan punya lebih banyak waktu untuk hal yang disukai," kata dia secara virtual, Kamis (3/2/2022).

Brompton tipe C Line dipasarkan dengan harga mulai Rp 29,5 juta hingga Rp 33,5 juta (tanpa rak). Sedangkan produk P Line Urban dipasarkan dengan harga Rp 49 juta (tanpa rak).

Baca juga: Pemerintah Ubah Rumah Warga di Kawasan Danau Toba Jadi Homestay

Kevin bilang, produk P Line Urban baru masuk pasaran Indonesia pada Maret 2022, sementara tipe C Line sudah tersedia saat ini di seluruh reseller resmi Brompton.

Kevin mengatakan Brompton C Line memiliki desain klasik dan dapat digunakan dalam jarak pendek maupun jarak jauh. Adapun C Line hadir dalam 3 tipe yaitu Urban, Utility, dan Explore.

Kevin menjelaskan, C Line Urban merupakan pilihan minimalis, lugas, dan ringan untuk berkeliling kota. Dengan 2 roda gigi, sepeda ini lebih ringan untuk dikendarai dan dibawa sehingga cocok untuk perjalanan hybrid yang melibatkan transportasi umum.

Sedangkan C Line Utility yaitu sepeda baja 3 speed disertai dengan hub gear, mengambil inspirasi dari Brompton pertama yang dibuat.

Roda gigi yang disegel di dalam mampu melindungi dari pasir dan air. Perpindahan gigi juga dapat diubah saat stasioner.

Baca juga: Persiapkan Biaya Naik Haji, Simak Cara Buka Tabungan Haji di BNI

Sedangkan C Line Explore dilengkapi dengan 6 roda gigi. Pengguna juga bisa menambahkan bagasi dan rak pada sepeda tipe ini.

Brompton C Line tersedia dengan tiga jenis stang rendah, sedang, dan tinggi, serta tiga panjang tiang kursi yang berbeda.

Selain C Line, Brompton juga mengenalkan P Line Urban yang merupakan transformasi dari Brompton Superlight. C Line menampilkan rangka belakang titanium baru dan komponen yang ringan. Brompton P Line Urban memiliki berat hanya 9,65 kilogram, nyaris 2 kg lebih ringan dari model Brompton C Line.

"Dengan rangka belakang dan garpu titaniumnya, Brompton Superlight selalu menawarkan pengalaman pengguna yang lebih unggul daripada yang setara dengan semua baja. Brompton P Line Urban yang baru adalah lompatan maju dari Superlight lebih cepat untuk dikendarai, lebih ringan untuk dibawa," kata dia.

Baca juga: Kementan: Kelangkaan Pupuk Subsidi Terjadi karena Jumlahnya Kurang

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)



"harga" - Google Berita
February 03, 2022 at 10:01PM
https://ift.tt/a97HF1dAT

Brompton Kenalkan 2 Produk Baru, Harga Mulai Rp 29,5 Jutaan - Kompas.com - Kompas.com
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/hou27AFI1
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Brompton Kenalkan 2 Produk Baru, Harga Mulai Rp 29,5 Jutaan - Kompas.com - Kompas.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.