Search

Smart TV Xiaomi di Indonesia Turun Harga Rp 500.000 - Kompas.com - Tekno Kompas.com

KOMPAS.com - Xiaomi Indonesia mengumumkan sejumlah perangkat Smart TV miliknya mengalami penurunan harga pada Senin (11/10/2021).

Menurut Xiaomi, penyesuaian harga dilakukan karena ada penurunan biaya produksi yang berasal dari pengurangan komponen biaya dari panel TV.

Melalui akun resmi Instagram di @xiaomi.indonesia, Xiaomi mengumumkan ada enam model Smart TV yang mengalami penurunan harga. Potongan harga yang diberikan sekitar Rp 500.000 untuk masing-masing model.

Penyesuaian harga baru untuk Smart TV akan berlaku efektif mulai 15 Oktober 2021 mendatang. Xiaomi mengklaim penurunan harga ini didasari pada jargon perusahaan, yaitu "menghadirkan produk dengan harga sebenarnya".

Adapun keenam Smart TV Xiaomi yang mengalami penurunan harga adalah sebagai berikut:

Model Harga Lama Harga Baru
Xiaomi Mi TV 4 32 inci Rp 2.699.000 Rp 2.099.000
Xiaomi Mi TV 4 43 inci Rp 3.999.000 Rp 3.399.000
Xiaomi Mi TV 4 55 inci Rp 6.999.000 Rp 6.399.000
Xiaomi Mi TV 4 32 inci Bezel-less Rp 2.899.000 Rp 2.299.000
Xiaomi Mi TV 4 43 inci Bezel-less Rp 4.299.000 Rp 3.699.00
Xiaomi Mi TV 4 55 inci Bezel-less Rp 8.599.000 Rp 7,999.000

Berbanding terbalik dengan produk Smart TV, dalam pengumuman yang sama Xiaomi juga memutuskan untuk menaikkan harga beberapa model smartphone populernya.

Baca juga: Xiaomi Berhenti Jual Redmi Note 10 di Indonesia, Ini Sebabnya

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Xiaomi beralasan, krisis chipset yang saat masih melanda industri teknologi menjadi dasar kebijakan penyesuaian harga tersebut.

"Akibat hal tersebut, beberapa produk kami juga kena dampaknya, sehingga dengan berat hati, kami harus melakukan penyesuaian harga Rp 100.000 kepada empat produk smartphone kami," tulis Xiaomi dalam pengumumannya.

Krisis kelangkaan chipset diprediksi banyak pengamat baru akan mulai pulih di paruh kedua tahun 2022 mendatang dan akan kembali normal pada 2023. Penyesuaian harga smartphone Xiaomi ini akan berlaku efektif mulai hari ini, 12 Oktober 2021.

Dari pantauan KompasTekno di situs online mi.com dan toko resmi Xiaomi di sejumlah e-commerce harga yang terpajang sudah disesuaikan dengan harga baru. Baca: Xiaomi Umumkan Kenaikan Harga Smartphone di Indonesia, Ini Daftarnya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)



"harga" - Google Berita
October 12, 2021 at 11:31AM
https://ift.tt/3DNBLfZ

Smart TV Xiaomi di Indonesia Turun Harga Rp 500.000 - Kompas.com - Tekno Kompas.com
"harga" - Google Berita
https://ift.tt/2JQM9Kf
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Smart TV Xiaomi di Indonesia Turun Harga Rp 500.000 - Kompas.com - Tekno Kompas.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.